Kumpulan Ucapan Selamat Menikah Islami yang Penuh Makna

Sudah menjadi keharusan untuk mengucapkan selamat kepada pasangan baru menikah. Ucapan selamat menikah dalam islam sering kali terdapat doa terselip didalamnya, yang memiliki artinya masing – masing.

Jadi tidak heran jika terkadang dapat membuat kita kebingungan untuk memberikan ucapan selamat menikah islami. Banyak orang yang merasa bingung mengenai kata – kata yang mereka rangkai apa sudah benar dan dapat bermakna.

Maka hal inilah yang menjadi alasan mengapa untuk membuat ucapan selamat menikah untuk islami cukup sulit. Jadi berikut adalah beberapa contoh ucapan menikah untuk islami yang bisa kamu jadikan inspirasi. Yuk disimak.

Ucapan Selamat Menikah yang Formal

  1. Selamat menempuh hidup baru. Semoga menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah.
  2. Selamat berbahagia. Jadikan niat menikah ini sebagai ibadah untuk mengikuti sunnah Rasulullah Saw. Semoga Allah Swt senantiasa memudahkan perjalanan kalian.
  3. Selamat menempuh hidup baru. Barakallahu lakum wa baraka alaikum.
  4. Selamat menjalani hari-hari pasca pernikahan. Bahagia selalu wahai saudaraku. Semoga Allah Swt selalu menuntunmu beserta pasanganmu meraih cinta-Nya.
  5. Dengan pernikahan ini maka sempurnalah kehidupan kalian. Warnailah pernikahan dengan saling menghormati, menyayangi, dan saling menolong dalam ketaatan satu sama lain. Semoga Allah selalu melimpahkan petunjuk, rahmat, dan berkah kehidupan, serta rezeki yang halal dan keturunan yang saleh dan salehah.

Ucapan Selamat Menikah Untuk Sahabat

  1. Selamat menjalani kehidupan pernikahan, sahabatku. Selamat menempuh jalan baru bersama pasanganmu. Semoga Allah Swt senantiasa melimpahkan rahmat-Nya padamu.
  2. Selamat menjalani pernikahan yang bahagia, sahabatku. Selamat mengemban amanah baru sebagai seorang suami/istri. Lakukan semua karena ridho pada-Nya.
  3. Selamat atas pernikahannya, sahabatku. Semoga kekuatan-kekuatan cinta yang telah kalian bina senantiasa terjaga hingga akhir hayat.
  4. Selamat menikah, sahabatku tersayang. Semoga kalian menjadi pasangan sejati sampai maut memisahkan dan dikaruniai keturunan yang saleh dan salehah.
  5. Kini kebahagiaanmu telah lengkap. Telah kamu temukan tulang rusukmu yang hilang. Sebagai sahabat, aku turut bersuka cita melihat kalian bersanding dengan bahagia. Selamat menikah, semoga kehidupan kalian selalu dipenuhi oleh cinta dan keberkahan Allah.

Ucapan Selamat Menikah Untuk Teman

  1. Selamat menikah wahai temanku. semoga Allah SWT menyempurnakan kebahagiaan dan ibadah kalian berdua, serta selalu memberikan petunjuk pada setiap keputusan.
  2. Semoga Allah SWT memberikan rahmat-Nya kepada rumah tangga kalian berdua serta memberi banyak kebahagian kepada kalian berdua. Selamat menikah.
  3. Barakallahu lakum wa baraka alaikum. Alf Mabrouk Ala Alzeefaf Alsa’eed! Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan berkatnya pada pernikahan kalian berdua. Selamat membina rumah tangga.
  4. Selamat atas pernikahan kalian hari ini, semoga Allah SWT menghadiahkan anak-anak luar biasa dan semoga selalu dipenuhi kebahagiaan.
  5. Selamat menempuh hidup baru yang lebih berwarna! Barakallahu lakiuma wa baraka ‘alaikuma wa jama’a bainakuma fii khoir. Semoga Allah senantiass menganugerahkan berkat kepada pernikahanmu.

 

Jadi itulah beberapa kumpulan contoh ucapan selamat menikah islami beserta doa yang penuh dengan makna. Semoga contoh ucapan diatas dapat kamu jadikan inspirasi untuk kamu yang kebingungan ingin memberikan ucapan ke teman maupun saudara.